Daging sapi adalah salah satu bahan makanan yang sangat banyak disukai orang. Tidak heran bahwa menu makanan daging sapi sangat disukai. Namun bila tidak bisa dalam memasaknya, bau amis dan anyir pada daging sapi masih terasa meski sudah matang.
Ada cukup banyak cara menghilangkan bau daging sapi. Bau daging sapi yang amis dan anyir, terkadang cukup mengganggu dan membuat selera makan hilang.
Agar tidak mencium bau amis dan anyir meski daging sapi sudah dimasak, ada beberapa cara tertentu yang dapat menghilangkannya. Untuk menghilangkannya sendiri, butuh bahan-bahan khusus yang cukup mudah untuk ditemukan.
Berikut 6 cara menghilangkan bau daging sapi yang bisa Anda ikuti:
Cara Menghilangkan Bau Daging Sapi
1. Baluri Parutan Nanas
Nanas, menjadi buah yang sering digunakan untuk memasak daging sapi. Buah nanas ini ampuh untuk menghilangkan bau amis pada daging sapi serta membuat dagingnya lebih empuk setelah dimasak.
Namun bukan sembarang buah nanas bisa digunakan, melainkan nanas muda. Getah dari nanas muda ini sangat efektif untuk menghilangkan bau amis dan anyir hingga membuat dagingnya empuk.
Caranya adalah dengan memarut nanas tersebut kemudian baluri parutan nanas pada daging sapi secara merata. Selanjutnya diankan selama kurang lebih 20 menit supaya bau amis menghilang.
2. Taburi Garam
Salah satu cara untuk menghilangkan bau amis dari daging sapi yang sudah dicuci adalah dengan menaburkan atau melumurinya dengan garam. Menaburi daging sapi dengan garam secara keseluruhan sangat membantu menghilangkan bau tidak sedapnya.
Selanjutnya, taburi daging sapi dengan garam secara merata. Anda dapat menggunakan garam kasar atau garam halus. Setelah daging dicampur secara merata, diamkan selama 60 menit. Setelah itu, bersihkan garam dengan air, lalu rebus dan olah sesegera mungkin.
3. Parutan Jahe
Parutan jahe dapat digunakan untuk menghilangkan bau amis daging sapi. Caranya adalah memarut jahe terlebih dahulu dan kemudian mengoleskannya pada daging sapi. Diamkan selama sekitar tiga puluh menit.
Setelah itu, bersihkan sisa ampas jahe dari daging. Barulah daging sapi dapat digunakan untuk membuat berbagai macam masakan.
4. Pakai Jeruk Nipis
Cara berikutnya untuk menghilangkan bau amis daging sapi adalah dengan menambahkan jeruk nipis. Anda juga bisa menggunakan daun atau buahnya untuk melakukannya. Jeruk nipis mengurangi bau amis dan membuat daging lebih lembut.
Pertama, Anda harus memeras jeruk nipis hingga mengeluarkan sarinya. Jika Anda menggunakan daunnya, Anda juga dapat menghancurkannya hingga halus. Setelah itu, campurkan air atau daun jeruk nipis ke dalam daging sapi.
Ternyata jeruk nipis tidak hanya ampuh mengurangi bau daging sapi, tetapi juga membunuh bakteri di dalamnya.
5. Bungkus Daging Sapi dengan Daun Pepaya
Daun papaya memiliki enzim yang dapat melembutkan daging sapi dan menghilangkan bau amisnya.
Selain itu, sangat mudah untuk melakukannya. Pertama, bersihkan daun pepaya. Kemudian, bungkus daging sapi yang telah dipotong dengan daun pepaya.
Daun pepaya dan daging sapi akan melembutkan daging dengan enzimnya.
6. Baluri Daging Sapi dengan Cuka
Terakhir, tetapi tidak kalah pentingnya, cuka adalah bahan yang mudah ditemukan di warung dan sangat efektif dalam menghilangkan bau amis pada daging sapi.
Setelah memastikan daging sapi bebas dari kotoran dan darah yang masih mengalir, balurkan daging sapi dengan cuka hingga rata. Jangan gunakan lebih dari setengah sendok teh cuka per potongan daging. Karena giunakan yang berlebihan ditakutkan akan menghilangkan cita rasa daging sapi.
Cara Merebus Daging Sapi Biar Cepat Empuk dan Tidak Bau
Supaya daging sapi tidak alot saat dimakan, Anda perlu memperhatikan cara merebusnya. Tidak harus menggunakan panci presto, merebus dengan panci biasa juga bisa empuk.
Untuk merebus daging sapi, Anda bisa menggunakan api kecil cenderung sedang. Selain itu, perhatikan potongan daging sapi. Masing-masing potongan harus dipotong kecil-kecil dan direbus dengan api kecil selama empat puluh hingga lima puluh menit. Daging sapi yang direbus di api yang stabil juga akan matang secara merata.
Selain merebusnya dengan api kecil ada metode lain yang cukup ampuh untuk merebus daging sapi agar empuk. Metode ini dimulai dengan merebus air hingga mendidih, lalu masukan potongan kecil-kecil daging sapi ke dalam air rebus selama kira-kira lima menit.
Setelah itu, matikan kompor dan tutup panci selama tiga puluh menit. Setelah didiamkan selama tiga puluh menit, rebus lagi daging sapi selama tujuh menit dengan panci tertutup.
Anda dapat mendapatkan daging sapi yang lebih empuk dan tidak alot dengan menggunakan metode ini.
Penyebab Daging Sapi Bau
Tidak jarang sebelum memasak daging sapi, bahan yang Anda miliki tercium bau tidak sedap. Faktor penyebab daging sapi memiliki bau tidak sedap ini memiliki beberapa faktor. Berikut adalah beberapa penyebab umum bau tidak sedap pada daging sapi:
- Cara penanganan daging setelah disembelih dapat mempengaruhi aromanya. Jika daging tidak disimpan pada suhu yang tepat atau tidak diolah dengan benar, dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri yang dapat menghasilkan bau tidak sedap.
- Jika daging mengalami oksidasi lemak, bisa menghasilkan bau tengik atau ranum. Ini bisa terjadi jika daging terkena udara terlalu lama atau disimpan dalam kondisi yang tidak sesuai.
- Hewan yang sakit atau mengalami stres sebelum disembelih dapat memengaruhi kualitas daging dan memberikan bau yang tidak sedap.
- Jenis pakan yang diberikan kepada hewan juga dapat memengaruhi kualitas daging. Penggunaan zat tambahan pada pakan yang memberikan rasa atau aroma yang tidak diinginkan pada daging.
Setelah menyimak penjelasan di atas, sekarang Anda telah mengetahui cara menghilangkan bau pada daging sapi hingga cara merebusnya menjadi empuk. Tidak hanya langsung dimasak, daging sapi juga kerap diolah menjadi makanan lain seperti bakso serta menu makanan lainnya.
Bakso sendiri merupakan makanan yang umumnya banyak menggunakan daging sapi. Saat ini untuk mengolah daging sapi menjadi bakso sudah sudah semakin mudah. Apalagi dalam mencetak bakso secara otomatis yang membuat pekerjaan semakin mudah dan cepat.
Hasil buatan bakso dengan mesin ini bisa Anda konsumsi sendiri, hingga menjadi produk usaha kuliner yang memiliki banyak nilai ekonomis. Tidak perlu bingung, untuk membuat bakso secara praktis Anda bisa menggunakan paket usaha mesin bakso.
Menggunakan mesin membuat produksi semakin cepat dan hasilnya akan konsisten baik berat maupun ukurannya.